search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Menilik Danau Batur, Danau Terbesar di Bali
Selasa, 11 Januari 2022, 08:45 WITA Follow
image

bbn/Okezone.com/Menilik Danau Batur, Danau Terbesar di Bali

IKUTI BERITABANGLI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABANGLI.COM, BANGLI.

Danau Batur merupakan satu dari 4 danau yang ada Bali. Danau ini berada di gunung Batur dan merupakan danau vulkanik yang ada di ketinggian

1031 mdpl. Luas Danau ini sekitar 15.9 kilometer persegi dengan kedalaman kurang lebih mencapai 88 meter. Dengan ukuran tersebut danau Batur menjadi danau terbesar di Bali.

Danau ini dikenal juga dengan nama Danau Kintamani dan menjadi tempat wisata di Bali yang wajib untuk dikunjungi. Letak danau yang berada di dataran tinggi membuat banyal pesona alam yang bisa dilihat jika berada di danau Batur.

Pengunjung dapat melihat pemandangan danau disertai pemandangn puncak gunung batur yang istimewa. Hal unik lain adalah air danau batur pun dapat berubah warna tergantung kadar belerang yang terkandung di dalamnya. Terkadang air danau terlihat berwarna kebiru-biruan, namun bisa juga berubah menjadi hijau kekuning-kuningan.

Wilayah sekitar danau Batur juga memiliki sejumlah pura di tepian danau. Bangunan pura yang sering digunakan untuk beribadah umat Hindu sekitar. Pura ini digunakan untuk menyembah dewi danau atau ulun danu. Pura yang cukup terkenal di tepian danau Batur adalah Pura Segara Ulun Danu Batur.

Pura ini juga kerap menjadi salah satu bonus penting saat berkunjung ke danau Batur. Karena berada di tepian danau, pura ini tampak seperti mengambang diatas air danau yang tenang.

Di sisi lain danau juga terdapat pura yang tidak kalah indah yaitu Pura Tirta Ulun Danu Bangli. Pura ini berada di dekat tebing sisi utara Danau dengan bangunan yang cukup besar dan berhias teratai.

Tidak jauh dari pura Anda juga bisa mengunjungi Patung Dewi Danu yang dibangun diatas batu karang. Keindahan danau berpadu dengan megahnya pura akan menjadi pemandangan yang tak biasa Anda dapatkan.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/bgi



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabangli.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bangli.
Ikuti kami