search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Edukasi dan Mitigasi Bencana Menyasar Siswa SD di Karangasem
Jumat, 15 April 2022, 10:00 WITA Follow
image

beritabangli.com

IKUTI BERITABANGLI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABANGLI.COM, BANGLI.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karangasem mengadakan sosialisasi dan edukasi penanggulangan bencana dalam memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB). 

Kegiatan sosialisasi tersebut berlangsung Kamis (14/4/2022) bertempat di SD Negeri 10 Karangasem dengan melibatkan peserta sebanyak 61 orang siswa.

Kalaksa BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa mengatakan, tujuan kegiatan sosialisasi dan edukasi penanggulangan bencana tersebut dalam rangka untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana khususnya gempa bumi.

"Kenapa kita berikan edukasi tentang gempa bumi karena di Karangasem memiliki potensi jalur gempa, di sisi lain bencana gempa bumi tidak memiliki peringatan atau tidak bisa terdeteksi, " ujar Arimbawa. 

Dalam kegiatan edukasi tersebut, siswa diberikan sosialisasi serta simulasi tentang apa yang harus dilakukan ketika terjadi gempa bumi. Misalnya, gempa bumi tiba - tiba terjadi saat berada di sekolah apa yang harus dilakukan seperti berlindung di bawah kolong meja serta melindungi kepala dan berlindung ketitik yang aman. 

Selain kegiatan sosialisasi dan edukasi, dalam kesempatan itu BPBD Karangasem juga menyerahkan bantuan masker dan Piagam Penghargaan kepala pihak sekolah SDN 10 Karangasem.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/bgi



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabangli.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bangli.
Ikuti kami